Bulan Suci Ramadhan, merupakan bulan suci bagi umat Islam , dan bulan penuh berkah bagi umat muslim.
Pada hari Jumat, 29/3 masjid Darusallam gelar kegiatan Buka Bersama di desa Kedung Waringin, Kecamatan Bojonggede Kabupaten Bogor.
Daop Si’jum selaku penyelenggara Buka Bersama (Bukber) di lakukan setiap hari Jumat seminggu sekali.
Si’jum Bukit Waringin ini dibawah komando ibu ibu, Relawan Si’jum yang tergabung dengan Si’jum Daop Bojonggede. dibawah komando Ibu Ita Susana Erlyana Cs.
Menurut Ibu Ita menyampaikan pada awak media kegiatan ini, rutin biasanya dilaksanakan setiap sebulan sekali pada hari Jumat di masjid Darussalam dan Minggu ke 4.
Acara ini pindah pindah masjid atau pondok pondok pesantren, dan saat ini di bulan suci Ramadhan dilaksanakan setiap Jumat di masjid Darussalam.
Untuk saat ini penyediaan makanan sebanyak 250 porsi dan, anggaran untuk kegiatan ini adalah’, dari kami dan para donatur yang peduli dengan kegiatan kami ini.
Semoga kegiatan Si’jum terus berlangsung lancar dan, penuh keberkahan.
Untuk Ibu / Bapak yang akan donasi, silahkan ke rekening Si’jum Daop Bojonggede, dan silahkan akan kami salurkan dengan bersama sama, Pungkasnya.